Faces of 3 TNI Personnel Killing Sadistic Acehnese Men to Death
Photo: Three TNI soldiers who allegedly abused Acehnese people to death have been named as suspects. The three are Praka RM, Praka HS, and Praka J. (Kadek ML/detikcom)
Jakarta - Three TNI soldiers who allegedly abused an Acehnese named Imam Syakur to death have been named as suspects. The three are Praka RM, Praka HS, and Praka J.
The three TNI soldiers were detained at Pomdam Jaya, Jakarta. They are still being investigated intensively until later brought to the table of the military court.
"This is an examination of Praka RM," said Jaya Pomdam Commander (Danpomdam) Colonel CPM Irsyad Hamdie Bey Anwar at a press conference in Jakarta, Tuesday (29/8/2023). In the photo shown, the three soldiers are seen wearing yellow military prisoner clothes. Apart from Praka RM, Praka J and Praka HS were also seen wearing yellow military prison clothes.
Civilians are also suspects
Apart from the three TNI soldiers, there are civilians who are also suspects in this case. The suspect from the civilian side is being processed by Polda Metro Jaya. "And I need to say that apart from these 3 individuals, there are also civilian suspects, civilians who are currently in the process of being detained at Polda Metro Jaya," said the Head of the Indonesian Army Information Service (Kadispenad), Brigadier General Hamim Tohari.
Hamim ensured that the TNI would act fairly and investigate this case thoroughly. He also confirmed that the three TNI soldiers were given heavy sentences. "The TNI institution guarantees that there will be no impunity if a soldier commits a criminal offence, maybe even a more severe sentence can be given, because there is an application of military criminal articles in accordance with the results of the investigation that continues to be carried out by Pomdam Jaya," he said.
Motive: Victim of Extortion for Selling Drugs
Commander of Pomdam (Danpomdam) Jaya Colonel CPM Irsyad Hamdie Bey Anwar said that while kidnapping and abusing the victim, the three of them were filmed pretending to be police. He said HS, RM, and J pretended to catch the victim on the grounds of selling illegal drugs.
"The perpetrator pretended to be a police officer who had arrested the victim because the victim was suspected of being a trader of illegal drugs (Tramadol etc.)," he said.
The victim was brought from a shop in the South Tangerang (Tangsel) area on Saturday (12/8). The three perpetrators then asked the victim's family for Rp. 50 million.
"After being arrested, they took and extorted some money," he said.
The three TNI members who claim to be police officers are suspected of blackmailing Imam Masykur on the grounds that he will not be prosecuted for allegedly selling illegal drugs. In the process of asking for the money, the perpetrators abused the victim.
The perpetrators allegedly contacted Imam Masykur's family to ask for the ransom. The abuse was allegedly carried out in order to get money. The victim later died as a result of the torture.
"At the time of being tortured, maybe the torture was severe, in the end he died," he said.
Tampang Muka 3 Oknum TNI Pebunuh Sadis Pria Aceh hingga Tewas
Foto: Tiga oknum prajurit TNI yang diduga menganiaya warga Aceh hingga tewas ditetapkan sebagai tersangka. Ketiganya ialah Praka RM, Praka HS, dan Praka J. (Kadek ML/detikcom)
Jakarta - Tiga oknum prajurit TNI yang diduga menganiaya warga Aceh bernama Imam Syakur hingga tewas ditetapkan sebagai tersangka. Ketiganya ialah Praka RM, Praka HS, dan Praka J.
Ketiga oknum prajurit TNI tersebut ditahan di Pomdam Jaya, Jakarta. Mereka masih diperiksa secara intensif hingga nantinya di bawa ke meja pengadilan militer.
"Ini pemeriksaan Praka RM," kata Komandan Pomdam (Danpomdam) Jaya Kolonel CPM Irsyad Hamdie Bey Anwar dalam jumpa pers di Jakarta, Selasa (29/8/2023). Dalam foto yang ditampilkan, terlihat ketiga oknum tentara tersebut mengenakan baju tahanan militer berwarna kuning. Selain Praka RM, tampak juga Praka J dan Praka HS dalam kondisi mengenakan baju tahanan militer berwarna kuning.
Sipil juga Tersangka
Selain tiga oknum prajurit TNI, ada warga sipil yang juga menjadi tersangka dalam kasus ini. Tersangka dari pihak sipil ini diproses oleh Polda Metro Jaya. "Dan perlu saya sampaikan selain 3 oknum tersebut, ada juga tersangka dari sipil, warga sipil yang sekarang sudah dalam proses ditahan di Polda Metro Jaya," ujar Kepala Dinas Penerangan TNI Angkatan Darat (Kadispenad), Brigjen TNI Hamim Tohari.
Hamim memastikan TNI akan bertindak adil dan mengusut kasus ini hingga tuntas. Dia juga memastikan tiga oknum prajurit TNI itu dijatuhi hukuman berat. "Institusi TNI menjamin tidak ada impunitas apabila ada prajurit yang melakukan pelanggaran pidana, bahkan mungkin bisa dijatuhi hukuman lebih berat, karena ada penerapan pasal-pasal pidana militer yang sesuai dengan hasil penyidikan yang terus dilakukan Pomdam Jaya," tegasnya.
Motif: Korban Diperas karena Jual Obat Terlarang
Komandan Pomdam (Danpomdam) Jaya Kolonel CPM Irsyad Hamdie Bey Anwar mengatakan, saat menculik dan menganiaya korban, merekam bertiga berpura-pura menjadi polisi. Dia menyebut HS, RM, dan J berpura-pura menangkap korban dengan alasan menjual obat ilegal.
"Pelaku berpura-pura sebagai aparat kepolisian yang melakukan penangkapan terhadap korban karena korban diduga pedagang obat-obat ilegal (Tramadol dll)," ujarnya.
Korban dibawa dari sebuah toko di kawasan Tangerang Selatan (Tangsel) pada Sabtu (12/8). Ketiga pelaku lalu meminta uang ke keluarga korban sebesar Rp 50 juta.
"Setelah ditangkap, dibawa dan diperas sejumlah uang," katanya.
Ketiga oknum TNI yang mengaku sebagai polisi itu diduga memeras agar Imam Masykur dengan alasan agar tak diproses hukum atas dugaan menjual obat terlarang. Dalam proses meminta uang itu, para pelaku menganiaya korban.
Para pelaku diduga menghubungi keluarga Imam Masykur untuk meminta tebusan tersebut. Penganiayaan itu diduga dilakukan demi mendapatkan uang. Korban kemudian tewas akibat penganiayaan.
"Pada saat disiksa, mungkin penyiksaan itu berat, akhirnya meninggal," kata dia.
0 Comments