Heran Mantan Pacar Mau Menerimanya, Nathalie Holscher: Aku Udah Janda dan Ada Anak
Memiliki anak dan sudah pernah menikah, YouTuber Nathalie Holscher heran saat tahu mantan kekasihnya masih mendekatinya dan mau menerimanya.
Penasaran, Nathalie memilih langsung bertanya pada pria yang pernah menjadi kekasihnya 10 tahun lalu itu.
"Aku yang penasaran, kok tiba-tiba kamu kenapa balik lagi, tapi posisinya aku udah janda, udah ada anak, emang kamu mau terima?" tanya Nathalie dikutip dari YouTube Nathalie Holscher.
Pria yang belakangan fotonya viral di media sosial karena tampak akrab dengan putra Nathalie dengan Sule, Adzam itu, tampak Santai menjawab pertanyaan Nathalie.
"Sebenarnya aku enggak masalah, cuma sempat tanya orangtua juga," kata pria tersebut.
"Kamu bener terima aku yang udah kayak begini?" tanya Nathalie dan dibenarkan oleh pria tersebut.
Pria tersebut juga mengaku telah mengantongi restu dari orangtuanya karena mereka sudah cukup lama mengenal Nathalie.
"(Bilang) mau deket lagi sama Nathalie, gimana mama sama statusnya Nathalie? 'Mama sih enggak masalah, cuma kamu harus siap sama tanggung jawabnya, kan ada Adzam, tanggung jawabnya lebih berat lah, itu aja sih,'" kata pria tersebut menyampaikan ucapan ibunya.
"Papaku juga pikir 'lo laki-laki, tentuin jalan hidup lo sendiri, kalau emang lo pilih itu, ya harus siap tanggung jawab,'" lanjutnya.
Hal lain yang membuat pria tersebut yakin untuk mendekati Nathalie lagi adalah ucapan ibunda Nathalie dulu saat mereka masih berpacaran.